Dalam rangka HUT ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023, ribuan masyarakat Samarinda menyaksikan pawai pembangunan dan karnaval budaya.

Pawai Pembangunan Peringatan Hut ke-78 RI, Dihadiri Wali Kota Andi Harun hingga Gubernur Isran Noor

ANALITIK.CO.ID - Dalam rangka HUT ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023, ribuan masyarakat Samarinda menyaksikan pawai pembangunan dan karnaval budaya.

Pawai tersebut dihadiri langsung oleh Gubernur Kaltim Isran Noor, Wali Kota Samarinda Andi Harun, Ketua DPRD Samarinda Sugiyono, serta seluruh jajaran Forkopimda dan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Pawai ini dimulai pukul 07.00 WITA dari Jalan Kusuma Bangsa - Jalan Agus Salim-Basuki Rahmat- Panggung Kehormatan di Taman Samarendah-Jalan Awang Long- Jalan Sudirman-Jalan Abdul Hasan-Jalan Agus Salim.

Kegiatan itu diikuti oleh 69 pejalan kaki dan 80 mobil hias dari berbagai lembaga dan sekolah.

Salah satu penonton pawai pembangunan, Rio mengaku bahwa dirinya setiap tahun selalu menyaksikan kegiatan ini.

"Setiap tahun saya selalu menonton dan ada peningkatan pada tahun kemaren, tahun ini lebih rame lagi," ujar Rio pada Sabtu (19/8/2023).

Dengan ramenya penonton, Rio berharap agar para petugas penjagaan agar bisa aktif lagi agar kondisi tetap kondusif.

"Harapannya agar seluruh petugas penjagaan bisa lebih aktif lagi karena masyarakat mangkin banyak dan kurangnya tempat untuk menonton agar bisa lebih diatur lagi," pungkasnya. (*)


Artikel Terkait