Momen perayaan lebaran Idulfitri 1444 Hijriyah dimanfaatkan Wakil Ketua DPRD Samarinda, Helmi Abdullah untuk bersilaturahmi dengan warga.

Momen Lebaran Idulfitri 1444 Hijriyah, Wakil Ketua DPRD Samarinda Gelar Open House untuk Bersilaturahmi dengan Warga

ANLITIK.CO.ID – Momen perayaan lebaran Idulfitri 1444 Hijriyah dimanfaatkan Wakil Ketua DPRD Samarinda, Helmi Abdullah untuk bersilaturahmi dengan warga.

Hal ini dilakukan Helmi dengan menggelar open house dan dan mengundang warga di Sempaja Utara.

Kegitan ini dilaksanakan di  wisata alam, Air Terjung Pinang Seribu, Kelurahan Sempaja Utara, Kecamatan Samarinda Utara pada Senin (24/4/2023).

Undangan open house politisi Gerindra itu seketika disambut hangat oleh masyarakat. 

Terlihat, ratusan warga di kawasan Sempaja Utara ramai memadati lokasi open house tersebut.

Tak hanya itu, bahkan para kader Parta Gerindra dan para wakil rakyat lainnya juga turut terlihat memenuhi undangan.

Bahkan, unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Samarinda juga terlihat menghadiri undangan.

Semisal Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Ary Fadli. Ketua DPRD Samarinda, Sugiyono, dan Wali Kota Samarinda, Andi Harun juga terlihat hadir pada kegiatan open house tersebut.

“Intinya kami di sini ingin bersilaturahmi, baik kepada para kader, masyarakat maupun para unsur Forkopimda (Samarinda),” ucap Helmi saat dijumpai diselah kegiatan open house.

Melihat antusias warga yang hadir, Helmi mengaku bersyukur. Sebab di tahun ini, dirinya bisa kembali melakukan silaturahmi dengan baik, lantaran sebaran pandemi Covid-19 yang terus melandai. Meski dihadiri banyak orang, namun ditegaskan kalau kegiatan selalu mematuhi protokol kesehatan. 

“Tentu kita juga tidak boleh abai. Karena saat ini pandemi masih dalam tahap transisi. Dan semoga kita bisa terus bersilaturahmi seperti saat ini,” terangnya.

Turut menambahkan, Wali Kota Samarinda, Andi Harun yang juga turut hadir. Juga mengaku senang kalau kegiatan silaturahmi saat ini perlahan kembali bisa dilakukan.

 “Alhamdulillah tahun ini bisa dilaksanakan dan kita bisa berjumpa termasuk dengan masyarakat untuk merayakan bersama,” pungkasnya.

(Advertorial)


Artikel Terkait