Real Madrid akan menantang Barcelona di Camp Nou pada semifinal leg kedua, Kamis (6/4/2023) dinihari WIB.

Bertandang ke Barcelona, Real Madrid Tengah Percaya Diri

ANALITIK.CO.ID - Real Madrid akan menantang Barcelona di Camp Nou pada semifinal leg kedua, Kamis (6/4/2023) dinihari WIB.

Pertemuan pertama di Santiago Bernabeu, El Real takluk 0-1 dari gol bunuh diri Eder Militao.

Dengan situasi ini, Madrid butuh mencetak minimal dua gol ke gawang Barcelona untuk memastikan lolos ke final.

Sedangkan jalan Barca lebih ringan karena hanya memerlukan setidaknya hasil imbang saja.

Jelang laga ini, Real Madrid dibekali kemenangan telak 6-0 atas Real Valladolid.

Sementara itu Barca juga memetik hasil impresif usai menggunduli Elche empat gol tanpa balas.

Pelatih Madrid Carlo Ancelotti menegaskan Karim Benzema dkk mesti menunjukkan penampilan komplet melawan Barcelona.

"Kami sedang merasa baik dan termotivasi dan percaya diri setelah penampilan bagus melawan Real Valladolid," ujar Ancelotti dikutip Managing Madrid.

"Kami percaya kami akan menjalani sebuah pertandingan yang bagus."

"Mereka sudah past memiliki keunggulan satu gol. Kami tidak bisa menggila untuk mencari gol. Anda bisa saja mencetak gol di menit kelima, tapi kemudian kebobolan dua gol. Atau anda bisa mencetak gol di menit ke-90."

"Pendekatan kami adalah memiliki penampilan yang komplet, bukannya mencetak banyak gol. Jika anda memiliki penampilan yang komplet, gol-gol akan datang. Ini adalah sebuah kompetisi yang penting dan kami akan memberikan segalanya untuk lolos ke final," pungkasnya. (*)


Artikel Terkait