Solo KLB Corona, Kelelawar di Pasar Depok Dimusnahkan

Pemerintah Kota Solo Memusnahkan 193 Ekor Kelelawar di Pasar Depok

ANALITIK.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Solo memusnahkan 193 ekor kelelawar yang diperjualbelikan di Pasar Depok. Langkah tersebut diambil untuk mengantisipasi adanya penyebaran penyakit yang bersumber dari hewan salah satunya Virus Corona atau COVID-19.

Kelelawar tersebut dikumpulkan dari beberapa pedagang di pasar hewan itu sejak beberapa hari lalu. Kelelawar dikumpulkan secara sukarela oleh pedagang setelah mendapat sosialisasi dari petugas pemkot.

Pemusnahan diawali dengan membius kelelawar yang berada di kandang. Kemudian kelelawar itu dibakar di kebun Dinas Lingkungan Hidup yang bersebelahan dengan Pasar Depok.

Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan (DPKPP) Surakarta, Evi Nur Wulandari mengatakan pemusnah tersebut menindaklanjuti temuan Balai Besar Penelitian Veteriner (BBPV) Bogor.

Saat Virus Corona atau COVID-19 pertama menyebar di China, Pemkot Solo sudah mengambil sampel sampel kotoran kelelawar di pasar tersebut. Hasilnya, binatang mamalia itu positif mengandung sejumlah virus.

"Didapatkan ada memang virus beta corona, yang mana beta corona ini kemiripannya dengan virus Wuhan masih jauh. Jadi ini bukan COVID-19. Virusnya ini belum bisa menginfeksi manusia secara langsung," kata Evi usai pemusnahan kelelawar, Sabtu (14/3/2020).

Meski terpapar virus, kata Evi, kelelawar memiliki kemampuan unik. Hewan itu tidak merasakan sakit tapi dikhawatirkan virus yang dibawa bisa bermutasi dan menularkan kepada manusia.

"Kaitannya dengan pemusnahan ini, agar virus tersebut tidak bermutasi sehingga dapat menyerang ke manusia atau bersifat zoonosis," ujar dia.

Sementara itu, Kepala Seksi Konservasi BKSDA Wilayah I Surakarta, Titi Sudaryanti memastikan bahwa pemusnahan hanya dilakukan kepada kelelawar yang ada di pasar burung.

"Kalau yang hidup di alam dibiarkan saja, mereka punya habitat sendiri. Ini pun kita lakukan sesuai prosedur, supaya kelelawar ini tidak diperdagangkan," kata Titi.(*)

Artikel telah tayang di Detik.com dengan judul "Solo KLB Corona, Kelelawar di Pasar Depok Dimusnahkan" ,

https://news.detik.com/berita-jawa-tengah/d-4939021/solo-klb-corona-kelelawar-di-pasar-depok-dimusnahkan/2


Artikel Terkait