Umum PSSI Erick Thohir mengomentari suksesnya timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Lolos ke Babak 16 Besar Piala Asia, Erick Thohir Ingatkan Timnas Tak Bergantung dengan Negara Lain

ANALITIK.CO.ID - Umum PSSI Erick Thohir mengomentari suksesnya timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Ia mengucapkan terima kasih kepada Kirgistan.

Pasalnya berkat Kirgistan yang menahan imbang Oman, membuat timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar sebagai tim peringkat terbaik ke empat.

Namun Erick Thohir menegaskan agar Skuad Garuda harus kuat tanpa tergantung negara lain.

Seperti diketahui, skuad Shin Tae-yong sukses melangkah ke babak 16 besar Piala Asia.

Indonesia memastikan posisi itu setelah laga antara Kirgistan vs Oman berakhir dengan skor imbang 1-1.

Oman unggul 1-0 pada menit kedelapan lewat Muhsen Al-Ghassani.

Tapi kemudian Kirgistan menyamakannya menjadi 1-1 lewat Joel kojo, yang juga menjadi penyelamat Indonesia.

"Ya, tadi kan sudah dijawab oleh supporter. Itu pemain sepakbola yang tadinya followernya 27 ribu jadi 150 ribu. Jadi trending topic," ujar Erick saat ditanya apakah ada ucapan khusus buat Kirgistan.

Terlepas dari itu, Menteri BUMN itu menegaskan keinginan agar Timnas Indonesia dapat berprestasi dengan kekuatan sendiri, tanpa bantuan negara lain.

"Tetapi begini-lah, kalau kita mau tim kita kuat ya enggak boleh tergantung dengan negara lain ya. Karena harus dari diri kita sendiri yang memang benar-benar mempersiapkan. Dan mudah-mudahan kita terus bisa dapat prestasi yang luar biasa," pungkasnya. (*)


Artikel Terkait