Masyarakat Tanah Air tentu tak asing dengan sosok Moreno Soeprapto.

Terkenal Jadi Salah Satu Pembalap Ternama, Kini Moreno Soeprapto Nikahi Putri Mantan Menteri BUMN

ANALITIK.CO.ID - Berita Nasional yang dikutip ANALITIK.CO.ID tentang salah satu pembalap ternama Moreno Soeprapto.

Masyarakat Tanah Air tentu tak asing dengan sosok Moreno Soeprapto.

Nama Moreno Soeprapto begitu terkenal di dunia sirkuit balapan.

Sebab, Moreno Soeprapto adalah salah satu pembalap kenamaan tanah air.

Iyap, adik kandung dari Ananda Mikola ini punya sederet prestasi dalam ajang balap mobil nasional maupun internasional.

Beberapa diantaranya, ia pernah mendapat juara 3 dalam Asian Formula 3 Championship tahun 2004 dan juara 1 dalam formula BMW Asia di Shanghai pada tahun 2004.

Sekitar tahun 2010 dikabarkan Moreno Soeprapto mulai vakum dari karier atletnya sebagai pembalap nasional.

Moreno Soeprapto kini banting setir dan memulai karier di dunia bisnis serta politik.

Tak hanya soal karier, kisah cinta sang pembalap dengan sederet wanita cantik juga sempat jadi sorotan.

Sebelum menikah dengan Noorani Sukardi, seperti yang diketahui Moreno pernah menjalin hubungan dengan artis hingga Putri Indonesia.

Artis Indonesia yang sempat menjadi kekasih Moreno adalah Dian Sastrowardoyo, Julie Estelle, dan Putri Indonesia 2005, Nadine Chandrawinata.

Namun sayang, hubungan Moreno dengan artis-artis cantik tersebut tidak bertahan lama alias kandas di tengah jalan.

Beberapa waktu lalu, ia sempat menjadi sorotan publik lantaran menikah dengan wanita yang tak sembarangan.

Wanita cantik pilihan Moreno ini merupakan putri Laksamana Soekardi, mantan Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara Kabinet Gotong Royong dan Menteri Negara Investasi dan Pemberdayaan BUMN Kabinet Persatuan Nasional.

Terkuak beberapa fakta tentang Noorani:

1. pernah memimpin delegasi Indonesia sebagai Deputy Director Museum Seni Rupa Kontemporer di Shanghai.

2. Dia juga membawa pavilion seni rupa Indonesia di ajang Venice Biennale dan memromosikan dan memerkenalkan seni rupa Indonesia dalam festival dan ajang-ajang seni bergengsi di dunia.

3. Berbagai kegiatan Noorani dalam mempromosikannya program seni rupa dan lukisan karya seniman Indonesia di luar negeri seperti Inggris, Prancis, dan Hongkong merupakan bentuk kecintaannya pada seni serta untuk memajukan kesenian Indonesia di tingkat dunia. Noorani juga aktif dalam berbagai kegiatan sosial.

4. Noorani bukanlah selebritis tapi ia adalah seorang penulis dan pengusaha sukses.

5. Tak tinggal di Indonesia, Noorani memilih menghabiskan waktunya di luar negeri.

Nah, kini Moreno menempati kursi di senayan sebagai anggota DPR RI komisi X periode 2019-2024.

Hal ini menjadi kali kedua Moreno menjadi wakil rakyat, dimana pada periode 2014-2019 ia juga terpilih sebagai anggota DPR RI.

Di pemilihan legislatif (pileg) pada tahun 2019 lalu, Moreno diusung Partai Gerindra dapil Jawa Timur V dengan perolehan suara 59.296. (*)

Artikel ini telah tayang di grid.id dengan judul "Pernah Taklukan Hati Dian Sastrowardoyo hingga Julie Estelle, Pembalap Ini Justru Nikahi Putri Mantan Menteri BUMN hingga 2 Kali Sukses Terpilih Jadi Anggota DPR RI!", https://www.grid.id/read/042299895/pernah-taklukan-hati-dian-sastrowardoyo-hingga-julie-estelle-pembalap-ini-justru-nikahi-putri-mantan-menteri-bumn-hingga-2-kali-sukses-terpilih-jadi-anggota-dpr-ri?page=3


Artikel Terkait