Namun posisi itu kini direbut Manchester City karena rentetan hasil buruk yang diraih tim London Utara.

Digusur Man City dari Puncak Klasemen, Arsenal Tetap Percaya Diri Juara Liga Inggris

ANALITIK.CO.ID - Arsenal berada di puncak klasemen Liga Inggris selama 247 hari.

Namun posisi itu kini direbut Manchester City karena rentetan hasil buruk yang diraih tim London Utara.

Man City naik ke puncak klasemen usai menang 2-1 atas Fulham di Craven Cottage, London, Minggu (30/4).

Tim asuhan Pep Guardiola unggul satu poin atas Arsenal yang mengoleksi 75 poin di peringkat kedua.

Pasalnya, Arsenal gagal menang dalam lima laga terakhir mereka.

Satu kekalahan telak diderita dari Man City dengan skor 1-4 yang membuat The Gunners berada dalam posisi sulit untuk meraih gelar di akhir musim.

Kendati demikian, Pelatih Arsenal Mikel Arteta percaya anak asuhnya masih bisa juara Liga Inggris musim ini.

Keyakinan Arteta soal peluang Arsenal jadi juara tak berkurang walau tak lagi berstatus pemuncak klasemen.

Juru racik formasi asal Spanyol itu mengatakan segalanya masih bisa terjadi hingga akhir musim.

"Kami masih tetap bisa mencapai [juara] Premier League. Masih ada lima pertandingan dan masih banyak hal yang akan terjadi," ucap Arteta dalam sesi jumpa pers jelang melawan Chelsea, Rabu (3/5) dini hari WIB seperti dilansir dari Metro.

"Apa yang perlu kami lakukan adalah melupakan apa yang terjadi minggu lalu, belajar dari apa yang telah terjadi dan menatap laga selanjutnya di kandang bersama pendukung kami dan melakukannya dengan benar." pungkasnya. (*)


Artikel Terkait