Apa yang Anda makan sehari-hari berpengaruh terhadap kesehatan. Maka itu, penting untuk menerapkan pola makan yang sehat, salah satunya dengan menerapkan diet menu bernutrisi.

Pola Makan Sehat Selama Karantina Mandiri

ANALITIK.ID - Apa yang Anda makan sehari-hari berpengaruh terhadap kesehatan. Maka itu, penting untuk menerapkan pola makan yang sehat, salah satunya dengan menerapkan diet menu bernutrisi.

Saat ini mungkin keadaan sedang tidak baik, di mana wabah coronavirus telah menyerang berbagai negara di dunia. Masyarakat dipaksa berdiam diri di rumah untuk mencegah penyebaran virus, dan dalam situasi tersebut tidak jarang orang malah beralih dari diet sehat menjadi makan dengan bahan makanan seadanya.

Ditambah dengan kurangnya aktivitas fisik, membuat penggunaan energi menurun sehingga menambah berat badan sehingga menjadikan orang berisiko terkena penyakit kronis dan kekebalan tubuh yang rendah.

Namun, sebenarnya mempertahankan kebiasaan makan dengan menu sehat tidak sesulit kelihatannya selama periode karantina mandiri. Berikut adalah tips sehat yang dapat Anda terapkan saat berada di rumah seperti dilansir laman Healthline.

1. Hindari Makan Makanan Manis

Mengonsumsi makanan atau minuman yang tinggi gula sangat tidak dianjurkan karena dapat meningkatkan risiko obesitas, diabetes, dan gigi berlubang.

2. Makan Makanan untuk Metabolisme

Para ahli yakin bahwa makan lebih sedikit setiap tiga atau empat jam dianggap sebagai cara yang baik untuk menjaga metabolisme tubuh serta membantu membakar lebih banyak kalori dalam sehari.

3. Makan Perlahan

Makan secara perlahan dan tidak terburu-buru dapat membantu pencernaan yang lebih baik, penurunan berat badan, serta rasa kenyang yang lama.

4. Minum Lebih Banyak Air

Kecukupan air sangat penting bagi tubuh dan air putih adalah minuman paling sehat bagi kita semua karen membantu mengeluarkan racun dari tubuh sekaligus menjaga tubuh tetap terhidrasi.

5. Banyak Makan Buah dan Sayuran

WHO menganjurkan agar kita banyak makan buah dan sayur untuk menurunkan risiko penyakit jantung, diabetes, obesitas, serta berbagai jenis kanker. (*)

Artikel ini telah tayang di sindonews.com dengan judul "Cara Diet Sehat Selama Karantina Mandiri", 

https://lifestyle.sindonews.com/read/1576234/155/cara-diet-sehat-selama-karantina-mandiri-1585806479


Artikel Terkait