Raffi Ahmad mengaku hanya mengalami efek samping ringan setelah menerima vaksin.

Usai Suntik Vaksin Covid-19, Raffi Ahmad Ungkap Efek Sampingnya

ANALITIK.CO.ID - Berita Nasional yang dikutip ANALITIK.CO.ID tentang efek samping vaksin Covid-19 yang dirasakan Raffi Ahmad.

Raffi Ahmad mengaku hanya mengalami efek samping ringan setelah menerima vaksin. 

Ia juga merasakan disuntik vaksin hanya seperti digigit semut. Hal tersebut diungkapkan setelah menerima vaksin dosis kedua pada Rabu (27/1).

"Cuma mengantuk sedikit dan pegal saja. Enggak ada yang gimana-gimana," kata Raffi Ahmad di Halaman Istana Kepresidenan.

Oleh sebab itu, ia berharap masyarakat tak perlu takut untuk divaksin karena mulai dari proses penyuntikan hingga efek samping terasa biasa dan lancar. 

Raffi juga menegaskan vaksinasi merupakan salah satu cara supaya masyarakat Indonesia bisa tetap sehat.

Tak hanya itu, Raffi Ahmad juga mengingatkan bahwa Presiden Joko Widodo juga telah divaksin. Sehingga, masyarakat Indonesia benar-benar diharapkan bisa percaya dan tak perlu lagi ragu terhadap vaksinasi Covid-19.

"Ayo jangan takut vaksin. Tetap semangat. Pak Presiden juga sudah vaksin. Percaya ke pemerintah sudah lakukan yang terbaik," ucapnya.

Sebelumnya, Raffi Ahmad juga menjadi salah satu penerima vaksin kloter pertama di Indonesia bersama dengan Presiden Joko Widodo dan para pejabat negara lainnya pada 13 Januari.

Namun, ia sempat memicu kontroversi setelah itu karena mendatangi sebuah acara bersama teman-temannya tanpa menerapkan protokol kesehatan.

Kisruh bermula ketika selebritas Anya Geraldine mengunggah foto di Instagram Story. Dalam foto itu, terlihat Raffi, Nagita Slavina, Anya, pembalap Sean Gelael, dan Gading Marten, berpose berdempetan tanpa mengenakan masker.

Di bawah foto itu, Anya menuliskan, "Bener-bener @raffinagita1717 abis dikasih vaksin langsung nongkrong enggak ada protokol kesehatan. Buang-buang jatah vaksin aja, beb."

Tak lama setelah foto itu viral di media sosial, pihak Istana Kepresidenan menegur Raffi dan mengingatkan selebritas itu untuk tetap patuh protokol kesehatan setelah divaksin.

Raffi lantas mengunggah pernyataan maaf kepada Jokowi dan rakyat Indonesia secara keseluruhan melalui jejaring sosialnya.

Meski demikian, seorang advokat publik, David Tobing, tetap melayangkan gugatan terhadap Raffi yang dianggap melanggar hukum karena tak mematuhi protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19.

Sejumlah aturan yang dimaksud yaitu Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 3 Tahun 2021 tentang Penanggulangan Covid-19, Peraturan Daerah Provinsi DKI Jakarta Nomor 2 Tahun 2020 tentang Penanggulangan Covid-19, dan Undang-undang Nomor 6 Tahun 2018 tentang Kekarantinaan Kesehatan.

Pengadilan Negeri Depok dijadwalkan menggelar sidang perdana gugatan kasus pelanggaran protokol kesehatan ini pada hari ini pukul 10.00 WIB. (*)

Artikel ini telah tayang di cnnindonesia.com dengan judul "Raffi Ahmad soal Efek Vaksin: Ngantuk Sedikit dan Pegal", https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20210127093356-234-598877/raffi-ahmad-soal-efek-vaksin-ngantuk-sedikit-dan-pegal


Artikel Terkait