Sebelum menjadi penyanyi populer Tanah Air, Ardhito Pramono ternyata pernah begitu terobsesi mengikuti ajang Indonesian Idol. Hal itu diungkapkannya setelah duet bersama Lyodra Ginting di Road to Big 3 Indonesian Idol Special Season.

Fakta Menarik Ardhito Pramono Sebelum Jadi Penyanyi Populer Tanah Air

ANALITIK.CO.ID - Berita Nasional yang dikutip ANALITIK.CO.ID tentang fakta menarik Ardhito Pramono.

Sebelum menjadi penyanyi populer Tanah Air, Ardhito Pramono ternyata pernah begitu terobsesi mengikuti ajang Indonesian Idol. Hal itu diungkapkannya setelah duet bersama Lyodra Ginting di Road to Big 3 Indonesian Idol Special Season. 

"(Tampil di Indonesian Idol) merupakan mimpi yang menjadi kenyataan. Dulu saya dan komunitas kecil di komplek rumah terobsesi untuk mengikuti Indonesian Idol," katanya seperti dikutip dari tayangan Indonesian Idol RCTI, pada Senin (29/3/2021). 

Pelantun Bitterlove itu menambahkan, "Pengin berangkat, tapi waktu itu enggak ada yang mengantarkan. Akhirnya, kami bikin pagelaran sendiri, menguji mentalitas, tapi sekarang bisa ngobrol sama juri yang ada di depan mata gue sekarang ini."

Demi mewujudkan impian masa lalunya tersebut, maka Boy William sang host memberikan kesempatan pada Ardhito untuk tampil di hadapan para juri seolah sedang mengikuti audisi Indonesian Idol. Pria 25 tahun itu kemudian memilih untuk membawakan lagu Arjuna milik Dewa 19. 

Penampilan Ardhito itu membuat mantan vokalis Dewa 19, Ari Lasso terpukau. "Gokil!" pujinya singkat. Sementara Rossa mengatakan, "Dari pas masuk, aura bintangnya sudah kelihatan. Cakep, pasti banyak cewek yang klepek-klepek kalau Ardhito merilis album. Buat aku, dia mungkin ada di 3 besar." 

Penilaian positif dari para juri tersebut membuat Ardhito Pramono merasa senang. Untuk pertama kalinya, dia akhirnya merasakan sensasi mengikuti audisi Indonesian Idol, seperti yang diinginkannya sejak dulu.

"Ini melebihi mimpi yang menjadi kenyataan untuk saya. Terima kasih Mas Ari, Mas Anang, Mas Kaka, Bang Judika, dan Teh Oca," ungkap Ardhito Pramono menutup penampilannya malam itu.

Road to Big 3 ini merupakan selebrasi atau bentuk dukungan terhadap tiga finalis: Anggi Marito, Mark Natama, dan Rimar Callista. Mereka melaju ke babak Spektakuler Show Top 3 yang akan digelar pada 5 April 2021.

Selain Ardhito Pramono, acara ini juga dimeriahkan oleh Arsy Widianto, Ihsan Tarore, Lyodra Ginting, Tiara Andini, dan Ziva Magnolya. Tak ketinggalan para juri juga akan menampilkan aksi panggung terbaiknya malam ini. (*)

Artikel ini telah tayang di okezone.com dengan judul "Ardhito Pramono Akui Sempat Terobsesi Jajal Indonesian Idol", https://celebrity.okezone.com/read/2021/03/29/205/2386185/ardhito-pramono-akui-sempat-terobsesi-jajal-indonesian-idol?page=2


Artikel Terkait