Liverpool akan menjamu Manchester United di Anfield, Minggu (5/3/2023) malam WIB nanti dalam lanjutan Liga Inggris.

Liverpool Vs Manchester United, Mohamed Salah Punya Misi Ganda

ANALITIK.CO.ID - Liverpool akan menjamu Manchester United di Anfield, Minggu (5/3/2023) malam WIB nanti dalam lanjutan Liga Inggris.

Dalam laga ini, penyerang Liverpool, Mohamed Salah punya misi ganda.

Selain coba membawa Liverpool mengalahkan Manchester United, Salah juga mengejar rekor gol Robbie Fowler di Premier League.

Dalam laga ini, meski Liverpool jadi tuan rumah, MU praktis lebih diunggulkan karena lagi dalam tren terbaiknya musim ini.

Mereka sejauh ini jadi tim dengan jumlah kemenangan terbanyak di Eropa musim ini, yakni 30.

Sementara Liverpool lagi jeblok performanya dan membuat mereka kehilangan peluang juara di tiga ajang sekaligus.

Tapi, untuk laga North West Derby, performa tidak selalu jadi ukuran karena ada gengsi dan harga diri yang dipertaruhkan. Demikian juga untuk Salah.

Pemain Mesir itu tak cuma punya misi untuk memberikan tiga poin, tapi juga menorehkan catatan sebagai top scorer Liverpool di Premier League.

Saat ini Salah sudah mengumpulkan 127 gol dari 207 laga, cuma berselisih satu gol dari rekor Fowler.

"Akan menyenangkan jika mampu mencatatkan rekor di laga besar, terutama menghadapi United. Kami tahu seperti apa rivalitas United dan Liverpool. Tentu saja ini bakal jadi ekstra motivasi, tapi saya senang jika siapapun bisa mencetak gol lawan United. Saya sih gak masalah kapan rekor itu datang, tapi kami harus memenangi laga ini karena ingin mendekati empat besar," ujar Salah dikutip dari Detik.com

Salah sendiri punya rekor bagus saat bertemu MU, yakni 10 gol dari 11 pertemuan. Musim lalu, Salah bikin lima gol dari dua pertemuan.

"Ya saya tahu soal rekor itu, yang satu ini spesial. Bagi saya sangat spesial. Ketika saya datang, dan mencetak 31 gol di musim pertama, saya sempat bilang 'saya ingin jadi top scorer Liverpool di Premier League'. Saya memang mengejarnya." pungkasnya.  (*)


Artikel Terkait