Perubahan dalam diri Mario Balotelli membuat pangling beberapa staf Timnas Italia.

Mario Balotelli Kembali ke Timnas Italia, Staf Pelatih: Ini Kejutan yang Menyenangkan

ANALITIK.CO.ID  - Perubahan dalam diri Mario Balotelli membuat pangling beberapa staf Timnas Italia.

Sebagaimana diketahui, Mario Balotelli kembali dipanggil  Timnas Italia setelah hampir empat tahun absen.

Dia diikutsertakan pelatih Roberto Mancini, dalam pemusatan latihan di Coverciano.

Super Mario terakhir kali berseragam Italia pada Juli 2018.

Pasalnya penyerang 31 tahun itu sempat mengalami pasang-surut karier yang membuatnya tak dilirik ke Timnas Italia.

Performa Mario Balotelli mulai membaik kala dirinya bergabung ke klub Turki, Adana Demirspor, pada awal musim ini.

Bersama Adana Demirspor, Super Mario mampu menorehkan sembilan gol dan lima assist dari 21 penampilan.

Hal inilah yang membuat Roberto Mancini kembali memanggilnya.

Kembalinya Balotelli ke tim nasional Italia tersebut mengejutkan beberapa pihak.

Salah satunya yakni Attilio Lombardo yang bertugas sebagai asisten pelatih Roberto Mancini.

Lombardo menilai Balotelli telah banyak berubah hingga membuat dirinya dan beberapa staf lainnya di Timnas Italia pangling.

Super Mario diakuinya dalam kondisi yang amat baik daripada sebelumnya.

"Berat badannya turun, saya tidak tahu apakah itu karena dia tertular Covid-19 atau apa. Saya sudah lama tidak melihatnya, sebab lebih sulit untuk melacak kemajuannya sekarang karena dia bermain di luar negeri," kata Lombardo, dikutip dari Football Italia.

"Sejujurnya saya tidak berharap melihatnya dalam kondisi yang begitu baik. Ini adalah kejutan yang menyenangkan," ujarnya.

Mario Balotelli kini punya tugas membawa Timnas Italia ke Piala Dunia 2022.

Jorginho cs gagal lolos langsung ke Qatar dan harus menjalani babak play-off. (*)


Artikel Terkait