Namun Charly tak terlalu menanggapi pro-kontra yang beredar di masyarakat. Baginya pro dan kontra merupakan hal yang wajar hanya bagaimana cara membuktikan yang terbaik.

Tuai Pro dan Kontra Usai Ditunjuk Jadi Duta Pendidikan, Charly Van Houten Bakal Buktikan dengan Karya Nyata

ANALITIK.CO.ID - Berita Nasional yang dikutip ANALITIK.CO.ID tentang Charly Van Houten ditunjuk jadi duta pendidikan.

Namun Charly tak terlalu menanggapi pro-kontra yang beredar di masyarakat. Baginya pro dan kontra merupakan hal yang wajar hanya bagaimana cara membuktikan yang terbaik.

"Pro kontra biasa, biasa pro kontra biasa bagaimana pro kontra mencerdaskan bangsa jangan malah nol. Ini mencerdaskan bangsa termasuk diri aku," ucap Charly saat ditemui di The Trans Luxury Hotel, Jalan Gatot Soebroto, Kota Bandung, Sabtu (20/2/2021).

Charly pun mengatakan jika dirinya akan membuktikan dengan karya nyata bagaimana dirinya peduli dengan pendidikan di Indonesia. Menurut penggawa group band Setia Band ini, predikat duta hanyalah sebuah kata-kata.

"Untuk urusan duta ini bagi aku hanya sekedar kata-kata, artinya misalkan utusan, dasar sebuah bagaimana negara maju menciptakan generasi bangsa. Bagi aku bukan persoalan dutanya tapi lebih ke karya nyata, ayo berkarya tentang pendidikan, ayo bersama menggandeng," tuturnya.

"Makanya aku punya ke depan, pendidikan masa depan harus berbasis kasih sayang, bukan yang dulu tidak ada kasih sayang, tapi menjadi basis, menjadi spirit," kata dia menambahkan.

Charly pun menceritakan bagaimana awalnya dirinya ditunjuk sebagai duta pendidikan Jawa Barat. Hal itu bermula saat dirinya bertemu dengan Gubernur Jawa Barat, Tidwan Kamil dan istrinya, Atalia Praratya.

Ridwan Kamil dan sang istri saat itu tengah terlibat dalam sebuah proyek video klip bersama Charly Van Houten.

"Kebetulan diawali dari projek klip lagu Bersepeda yang kebetulan figur Kang Emil dan Ibu Cinta menjadi model klip dari lagu dari tersebut dan kebetulan lokasinya mengambil di Bandung bersama teman-teman di Bandung," kata Charly saat dihubungi melalui pesan tertulis, belum lama ini.

Pada kesempatan itu lah, Ridwan Kamil menyampaikan keinginannya agar Charly membuatkan lagu bertemakan spirit Jawa Barat. Kebetulan Charly saat itu tengah dalam proses penggarapan lagu berjudul 'Kangen Sekolah'.

Charly pun mengungkapkan rencana dirinya kepada Ridwan Kamil mengenai lagu 'Kangen Sekolah' yang akan dinyanyikan oleh anaknya, Asmara Nacha dan Restu Gibran. Tak hanya itu, kedua anak Charly ini akan berkolaborasi dengan anak angkat Ruben Onsu, Betrand Peto.

"Lalu karya lagu itu ditangkap oleh perwakilan KCD 6 Jabar yang dipimpin oleh Ibu Ester beserta team dari Konsultan Pendidikan Peradaban 571. Lalu konsep karya ini dibawa Ke Bapak Dedi Supandi sebagai Kadisdik Jabar yang alhamdulillah direspon dengan sangat baik dan bahkan seluruh Instansi Pendidikan Jabar pun mendukung untuk karya lagu Kangen Sekolah ini," kata Charly Van Houten.

Hal ini lah yang mendorong Kantor Cabang Dinas Pendidikan Jawa Barat dan Peradaban 571 menjadikan Charly Van Houten sebagai Duta Pendidikan. (*)

Artikel ini telah tayang di insertlive.com dengan judul "Ditunjuk Jadi Duta Pendidikan, Charly Van Houten Tuai Pro dan Kontra", https://www.insertlive.com/hot-gossip/20210220223305-7-193761/ditunjuk-jadi-duta-pendidikan-charly-van-houten-tuai-pro-dan-kontra


Artikel Terkait