Spotify memiliki fitur menampilkan daftar putar penggunanya, bahkan layanan streaming musik ini terhubung dengan asisten suara di Alexa, Siri dan Google Asisten.

"Hai Spotify" Fitur Terbaru Mudahkan Pengguna, Bisa Kontrol Musik Melalui Suara

ANALITIK.CO.ID - Berita Nasional yang dikutip ANALITIK.CO.ID tentang Spotify uji fitur terbaru.

Spotify memiliki fitur menampilkan daftar putar penggunanya, bahkan layanan streaming musik ini terhubung dengan asisten suara di Alexa, Siri dan Google Asisten.

Kini Spotify tengah menguji fitur yang memudahkan pengguna, yaitu ''Hai Spotify''. Fitur ini akan membuat penggunanya mengontrol daftar putar lagu dengan suara.

Dilansir dari laman The Verge, tampaknya fitur ini akan dirilis di Android dan iOS nantinya.

Tetapi dalam pengujian ini sepertinya fitur ini kurang berguna jika terpasang di ponsel kamu, karena sebenarnya pengguna harus membiarkan aplikasi terbuka agar berfungsi.

Apabila pengguna membuka aplikasinya, cukup dengan mengatakan ''Hai Spotify'' dan memintanya untuk memutarkan lagu, musik tersebut akan memutar yang ditarik dari daftar putar atau stasiun radio.

Tak cuma itu, pengguna bisa memintannya untuk memainkan lagu yang disuka, maka algoritma Spotify akan mengambil salah satu lagu dari daftar putar harian pengguna secara acak.

Nantinya fitur ini akan meminta penggunanya untuk mengatur ulang izin mokrofon jika fitur ini sudah resmi diluncurkan.

Meski dirasa kurang berguna, namun sepertinya fitur baru Spotify ini akan bagus jika pengguna membawanya saat berkendara dan ingin mendengarkan lagu dengan hanya mengontrolnya menggunakan suara. (*)

Artikel ini telah tayang di suara.com dengan judul "Uji Fitur Baru, Pengguna Spotify Bisa Kontrol Musik dengan Suara", https://www.suara.com/tekno/2021/04/08/155858/uji-fitur-baru-pengguna-spotify-bisa-kontrol-musik-dengan-suara


Artikel Terkait