Jelang laga melawan Vietnam pada final Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (12/8), skuad Timnas Indonesia U-16 menyempatkan waktu untuk berbagi kepada orang-orang sekitar.

Jelang Lawan Vietnam, Pemain Indonesia Urunan Uang untuk Bagi-bagi Makanan kepada Warga

ANALITIK.CO.ID - Jelang laga melawan Vietnam pada final Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (12/8), skuad Timnas Indonesia U-16 menyempatkan waktu untuk berbagi kepada orang-orang sekitar.

Aksi berbagi itu dilakukan anak asuh Bima Sakti usai menunaikan ibadah solat Jumat di Masjid Al-Mujahidin, kawasan Universitas Negeri Yogyakarta.

Pelatih Bima Sakti bersama tiga asisten pelatih yakni Markus Horison, Indriyanto Nugroho, dan Firmansyah juga ikut ambil bagian.

Mereka tampak bersemangat dan ceria membagikan nasi boks kepada masyarakat sekitar di sana.

Bima Sakti mengungkapkan dana dari pembagian dari nasi boks ini berasal dari urunan pemain, pelatih, dan ofisial.

Mantan pemain Timnas Indonesia itu mengatakan aksi yang mereka lakukan sudah direncanakan sebelum memastikan lolos ke final.

"Ini memang sudah direncanakan. Dananya hasil urunan dari pemain, pelatih. Semuanya sudah direncanakan dan setelah memastikan masuk final kami wujudkan hari ini," ujarnya.

Keceriaan pun terlihat dari para pemain Timnas Indonesia U-16.

Tim pelatih, penyerang Arkhan Kaka Putra, hingga kapten tim Muhammad Gwijangge juga tampak bersemangat melakukan aksi mulia ini.

Tidak tampak raut muka tegang dari para pemain.

Begitu bagi-bagi nasi boks kepada warga ini selesai dilakukan, para pemain tertib masuk ke hotel tim.

Beberapa pemain Timnas Indonesia U-16 bahkan dibidik jadi sasaran foto bareng.

Kiper Andrika Fathir Rachman yang jadi pahlawan di semifinal tampak sabar dan tak berhenti tersenyum melayani permintaan mahasiswi UNY.   (*)


Artikel Terkait